Set yang satu ini merupakan set RX-0 Unicorn Gundam 03 Phenex [Destroy Mode] Narrative ver. namun warna gold nya bukan cuman sekedar color injection belaka, tapi set ini diberikan sentuhan lapisan bewarna kuning mengkilat sehingga nampak seperti emas. So, kit yang satu ini memang punya tampilan yang luxury banget.
Dibuat dengan desain dari Unicorn Gundam, versi yang satu ini merupakan versi Narrative.
Hadir dengan 2 buah Armed Armor khas nya, lengkap dengan tail di masing-masing Armed Armor nya.
Plus, psycho frame bewarna biru membuat sey yang satu ini sulit banget dihindari untuk dijadikan koleksi.
Kalo kamu udah punya RX-0 Unicorn Gundam, RX-0 Unicorn Gundam 02 Banshee, RX-0[N] Unicorn Gundam 02 Banshee Norn, ya udah jelas kudu punya yang satu ini!! Yuk diorder selagi ada!!