GN-10000 Transient Gundam Glacier adl Gunpla dr seri Gundam Build Fighters Honoo Try. Dikembangkan dan dipiloti oleh Lindsey Anegaozy.
Menggunakan teknologi GN Drive dari Mobile Suit Gundam 00, dikisahkan Transient Gundam Glacier memiliki particle control yang sempurna, bahkan Lindsey mengatakan bahwa gunpla nya melebihi Transient Gundam milik Kijima (walaupun keduanya belum pernah bertempur).
Transient Gundam Glacier hadir dengan banyak clear parts yang mewarnai seluruh tubuhnya. 2 buah GN Partizan II menjadi senjata khas nya. Dalam set ini disertakan pula display pedestal untuk membantu kamu melakukan pose yang keren! Sangat cocok dikoleksi bersama dengan [HG] Wing Gundam Zero Honoo.