Review [RG] Gundam Astray Gold Frame Amatsu Mina

Jangan ngaku kolektor Gundam Astray kalau belum punya varian yg satu ini. Varian Astray dengan inner frame gold dan armor warna hitam serta sedikit kombinasi warna merah membuat kit ini punya aura yg gahar banget. Apalagi kalau bukan RG Gundam Astray Gold Frame Amatsu Mina. Kit ini punya weapon yg bejibun jadi kalian gak bakalan bosen kalau mau pose dan ganti-ganti aksesoris.

Untuk mengeluarkan detail di part warna hitam kit ini menggunakan lining gold. Untuk part selain warna hitam menggunakan lining warna black dan brown. Terakhir ditambah top coat gloss bikin kit ini makin elegan maksimal. Kamu mau kit ini tanpa susah-susah ngerakit? Bisa banger dirakitin di JasaRakit Gundamnesia!

Builder:
Fathur
Year: Juni 2025